Award Winners

Terkait Vaksinasi Siswa, Kadisdik Ultimatum Kepsek

Terkait Vaksinasi Siswa, Kadisdik Ultimatum Kepsek
Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Alhudri MM Menyampaikan Arahan Kepada Para kepala sekolah SMA/SMK dan SLB saat mendampingi Sekda Aceh, dr. Taqwallah, M.Kes di SMKN 2, Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues. Ahad, (19/9/2021).  
Penulis
|
Editor

Blangkejeren, Harian Reportase — Kepala Sekolah (Kepsek) di Aceh diperintahkan untuk segera melakukan vaksinasi terhadap siswa hingga batas terakhir 30 September 2021, jika tidak mampu disukseskan, kepsek dipersilahkan untuk memundurkan diri.

Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Alhudri MM, saat mendampingi Sekda Aceh, dr Taqwallah MKes, ketika melakukan pertemuan dengan Kepala SMA/SMK dan SLB di SMKN 2 Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues, Minggu (19/9/2021).

Baca Juga:  Sekda Bahas Percepatan Vaksinasi Covid-19 dan Insentif Nakes dengan Tujuh Bupati/Wali Kota di Aceh

“Ini saya tegaskan kepada kepala SMA, SMK dan SLB, jika tidak mampu, maka saya persilakan mundur saja,” kata Alhudri

Alhudri menyampaikan, vaksin merupakan hal yang serius dan penting untuk diperhatikan, bahkan, lanjut Alhudri, Presiden Joko Widodo turun ke Aceh secara khusus hanya untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi di Aceh.

Alhudri sangat berharap kepada para kepala sekolah untuk melakukan berbagai cara agar para siswa bersedia untuk divaksin, kecuali siswa yang tidak diperbolehkan secara medis.

Baca Juga:  Ternyata Gugatan soal Usia Capres-cawapres Tak Ditandatangani Almas Tsaqibbirru

Mantan Kepala Dinas Sosial Aceh ini mengatakan, Vaksin menjadi hal utama dalam mengaktifkan kembali sekolah tatap muka, namun, jika vaksin ini belum dilakukan secara merata, terutama untuk para siswa, maka sekolah tatap muka belum bisa dimulai.

“Jika vaksinasi belum merata maka sekolah tatap muka secara normal seperti sedia kala akan susah dilakukan. Dulu belum bisa karena vaksinnya tidak ada, sementara saat ini sudah ada vaksin.” kata Alhudri.

Baca Juga:  Pak Syeh Pimpin PPNI Bireuen

Alhudri juga mengajak semua pihak, terutama para kepala dinas pendidikan di kabupaten untuk bersama sama menyukseskan vaksinasi siswa ini.

“Tolong Pak Kadisdik (kabupaten) mari kita saling bahu- membahu untuk menyukseskan vaksinasi siswa,” ajak  Alhudri. (AS)

Bagikan:

Tinggalkan Komentar