Award Winners

Ketua BKPRMI Aceh Jadi Narasumber Dialog Ormas dan OKP Islam Se Aceh

Ketua BKPRMI Aceh Jadi Narasumber Dialog Ormas dan OKP Islam Se Aceh
Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Aceh, Dr. Mulia Rahman, S. Pd. I, MA Foto Bersama Sesaat setelah menjadi narasumber pada kegiatan dialog Ormas Islam dan Ormas Kepemudaan Islam Provinsi Aceh, di Hotel Grand Arabia. Selasa (16/5/2023).  
Penulis
|
Editor

Banda Aceh, HARIANREPORTASE.com — Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Aceh, Dr. Mulia Rahman, S. Pd. I, MA menjadi narasumber pada kegiatan dialog Ormas Islam dan Ormas Kepemudaan Islam Provinsi Aceh Tahun 2023, di Hotel Grand Arabia. Selasa (16/5/2023).

Kegiatan yang digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Aceh ini berlangsung selama tiga hari, mulai 15 s.d 17 Mei 2023, dengan mengangkat tema; “Sinergitas Ormas Islam dan Ormas Kepemudaan Islam sebagai perekat Kerukunan Umat.”

Dr. Mulia Rahman, dalam paparannya mengangkat tema “Masalah Dan Solusi Dalam Berorganisasi Dan Bermasyarakat.

Baca Juga:  Mempercepat Pelayanan, RSUDZA Latih dokter Umum Cara Pemeriksaan Swab Test

Mulia mengajak semua ormas dan okp Islam untuk menghargai para pendahulu setiap pendiri organisasi masing-masing, karena para pendiri melahirkan organisasi tersebut dengan ide dan gagasan melihat kebutuhan ditengah masyarakat saat itu.

“Maka kita sebagai generasi hari ini harus merawat perjuangan para pendahulu organisasi dalam menjaga khittah, jangan kita khianati dan rusak karena kepentingan sesaat.” ujar Mulia Rahman yang baru saja terpilih sebagai ketua BKPRMI Aceh untuk periode kedua.

Mulia juga mengajak semua ormas okp Islam untuk bersatu dan jangan mudah dipecahbelah oleh pihak-pihak yang ingin merusakkan okp ormas Islam di Aceh.

Baca Juga:  Haji itu Miniatur Kehidupan

“Ormas dan OKP di Aceh sudah sangat kompak, karena itu mari bersama sama kita jaga dan kita rawat kekompakan ini,” ajak Mulia

Sebelumnya, Kepala Kanwil Kemenag Aceh, Drs. Azhari saat membuka acara mengharapkan kegiatan Dialog ini sebagai silaturrahim mempererat hubungan lintas ormas dan okp sehingga semua ormas okp Islam di Aceh semakin solid dan kompak.

Azhari berharap, Ormas dan OKP di Aceh dapat menjadi solusi ditengah masyarakat dalam memberikan informasi dan pemahaman yang menyejukkan, sehingga terwujudnya masyarakat yang rukun ditengah umat beragama.

Baca Juga:  Prodi Matematika Unsam Langsa Gelar Project Based Learning

“Permasalahan di tengah umat beragama saat ini sangat kompleks, karena yang terjadi hari ini bukan malah pertikaian antar umat beragama, karena di Aceh antar umat beragama yang berbeda sangat amat rukun, sekarang malah yang terjadi di internal umat beragama itu sendiri bahkan di internal Ormas/OKP itu sendiri yang lebih terasa adanya konflik,” kata Azhari

“Oleh karena itu kegiatan ini sangat perlu dilaksanakan untuk menjadi penyejuk dan memberikan kesatuan pemahaman dalam menjalani roda organisasi masing-masing.” ujar Azhari

Bagikan:

Tinggalkan Komentar