Award Winners

Presiden Jokowi Lantik Maruli Simanjuntak Jadi KSAD

Presiden Jokowi Lantik Maruli Simanjuntak Jadi KSAD
Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc  
Penulis
|
Editor

Jakarta, HARIANREPORTASE.com — Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Letnan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (29/11/2023).

Maruli Simanjuntak dilantik berdasarkan surat Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 103/TNI/Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Darat.

Keppres yang ditetapkan Presiden Joko Widodo di Jakarta pada tanggal 29 November 2023 itu dibacakan oleh Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan.

Maruli Simanjuntak menggantikan Jenderal Agus Subiyanto yang telah dilantik menjadi Panglima TNI.

Dengan pelantikan tersebut Maruli mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Jenderal.

Kenaikan pangkat tersebut diberikan berdasarkan Keppres Nomor 104/TNI Tahun 2023 tentang Kenaikan Pangkat dalam Golongan Perwira Tinggi TNI.

Turut hadir dalam acara ini Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Baca Juga:  Anggota DPRA Serahkan Rumah Layak Huni untuk Keluarga Miskin

Profil Maruli Simanjuntak

Maruli Simanjuntak, M.Sc. lahir di Bandung, Jawa Barat (Jabar), 27 Februari 1970.

Maruli merupakan anak ketiga dari lima bersaudara dari pasangan Batak yang merantau ke Jawa. Ayahnya berprofesi sebagai guru dan ibunya seorang perawat.

Maruli Simanjuntak adalah seorang Abituren Akademi Militer (Akmil) tahun 1992.

Sejak awal karier, Maruli pernah dipercaya memegang sejumlah jabatan strategis di Korps Baret Merah. Di antaranya yaitu, Komandan Batalyon (Danyon) 21 Grup 2 Kopassus, Komandan Sekolah Komando Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdikpassus).

Maruli juga dipercaya sebagai Wakil Komandan Grup 1 Kopassus. Dia lalu dipercaya mengisi posisi sebagai Komandan Grup 2 Kopassus sampai tahun 2014. Di tahun yang sama, Maruli dipercaya menjadi Komandan Grup A Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) sampai tahun 2016.

Pada tahun 2016, Maruli mengemban jabatan sebagai Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama. Saat menjabat Danrem 074, Maruli meraih Penghargaan sebagai Danrem terbaik dalam bidang Upaya Khusus (Upsus) Ketahanan Pangan Tingkat Nasional tahun 2016.

Baca Juga:  Kelicikan Kelicikan Konflik Timur Tengah

Pada tahun 2017 hingga 2018, Maruli kemudian ditunjuk untuk menduduki jabatan sebagai Wakil Komandan Paspampres. Satu tahun berikutnya, Maruli menjabat sebagai Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) IV/Diponegoro.

Selanjutnya, sosok Maruli mendapatkan promosi menjabat sebagai Komandan Paspampres dan berlanjut memegang tongkat komando sebagai Pangdam IX/Udayana.

Maruli mulai menjabat sebagai Pangkostrad pada awal tahun 2022 lalu.

Berikut riwayat jabatan yang pernah dijabat Maruli :

Komandan Grup A Paspampres (2014-2016)
Danrem 074/Warastratama Solo (2016-2017)
Wakil Danpaspampres (2017-2018)
Danpaspampres (2018-2020)
Pangdam IX/Udayana (2020)
Pangkostrad (2022)
KSAD (2023)

Harta Kekayaan Maruli

Dikutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (29/11/2022), Maruli Simanjuntak memiliki harga Rp 52,88 miliar. Laporan ini disampaikan pada 31 Maret 2023 untuk periode 2022.

Harta Maruli Simanjuntak Berupa tanah

Baca Juga:  Tidak Dukung Ganjar Sebagai Capres, Batal Caleg DPR RI PPP

Jika dirinci, harta yang dilaporkan berupa tanah, bangunan, kendarangan dan surat berharga. Rinciannya untuk tanah dan bangunan mencapai 13 bidang dengan nilai Rp 23,22 miliar. Tanah yang dimiliki tersebar di Bandung, Jakarta, Bogor, dan Buleleng.

Sedangkan untuk kendaraan, Maruli Simanjuntak melaporkan tiga jenis motor yaitu Piaggio, Kawasaki dan BMW. Motor termahalnya adalah BMW K-75 Solo Tahun 1995 dengan harga Rp 109 juta.

Selain itu Maruli Simanjuntak juga memiliki harga bergerak lainnya sejumlah Rp 2,23 miliar. Surat berharga mencapai 4,3 miliar dan kas dan setara kas mencapai Rp 43,39 miliar.

Untuk harta lainnya, Maruli Simanjuntak melaporkan sebesar Rp 900 juta sehingga total harga yang ia miliki mencapai Rp 52,88 miliar.

Di luar itu, menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ini juga memiliki utang sebesar Rp 21,85 juta. Dengan begitu total harta kekayaannya mencapai Rp 52,88 miliar.

Bagikan:

Tinggalkan Komentar