Award Winners

Pengguna TikTok di Indonesia Terbesar Kedua di Dunia

Pengguna TikTok di Indonesia Terbesar Kedua di Dunia
Ilustrasi Aplikasi TikTok. (Dok: Ist).  
Penulis
|
Editor

HARIANREPORTASE.com — Pengguna aplikasi TikTok di Indonesia mencapai 113 juta per April 2023, angka ini merupakan angka terbesar nomor dua di Dunia setelah Amerika Serikat.

Hal itu berdasarkan laporan firma riset Statista, dilaporkan dalam laporan bertajuk “Countries with the largest TikTok audience as of April 2023” (Negara dengan penonton TikTok terbanyak per April 2023).

Dalam laporan tersebut, Amerika Serikat menduduki peringkat pertama sebagai Negara terbanyak menggunakan TikTok, yakni mencapai 117 juta.

Berikut daftar 10 negara dengan penonton TikTok paling banyak di dunia per April 2023, yang dihimpun dari Statista, Selasa (11/7/2023):

  1. Amerika Serikat – 117 juta pengguna
  2. Indonesia – 113 juta pengguna
  3. Brazil – 85 juta pengguna
  4. Meksiko – 62,4 juta pengguna
  5. Rusia – 51,2 juta pengguna
  6. Vietnam – 50,6 juta pengguna
  7. Filipina 41,4 juta pengguna
  8. Thailand – 41,1 juta pengguna
  9. Turki – 31,1 juta pengguna
  10. Arab Saudi – 28,4 juta pengguna
Baca Juga:  Pendaftaran Polri Dibuka, Berikut Syarat dan Cara Daftar

Menurut Data Reportal, negara dengan jumlah penggun TikTok paling sedikit di dunia adalah :

  1. Inggris Raya – 20,3 juta pengguna
  2. Malaysia – 20,07 juta pengguna
  3. Peru –  18,05 juta pengguna.

Indonesia bukan hanya sebagai negara pengguna TikTok terbanyak nomor dua, namun juga negara yang berkontribusi besar pada bisnis TikTok. Utamanya bisnis e-commerce di TikTok Shop.

Perusahaan yang bernaung di bawah ByteDance ini menargetkan penjualan hingga 20 miliar dollar AS lebih atau nyaris Rp 300 triliun dari TikTok Shop.

Baca Juga:  Nahi Mungkar Tidak Semudah Amar Makruf, Daftar Khatib Jumat 8 Desember 2023 se Aceh Besar

Menurut orang dalam TikTok, pasar Asia Tenggara utamanya Indonesia, menjadi pasar yang diandalkan perusahaan untuk mencapai target penjualan TikTok Shop tersebut.

Pasalnya, banyak pengguna di Indonesia menjual dan memamerkan aneka produknya di TikTok Shop melalui belanja langsung (live shopping) atau siaran langsung (live streaming).

Menurut Cube Asia, GMV TikTok Shop di Indonesia mencapai 2,5 miliar dollar AS lebih (Rp 37,2 triliun) pada tahun 2022.

Baca Juga:  Jadwal Pendaftaran PPPK Guru Dibuka 25 Oktober 2022

Untuk tahun ini, GMV-nya tercatat sudah 1 miliar dollar AS (Rp 14,8 triliun), hanya dalam tiga bulan pertama 2023. Artinya, pasar Indonesia berkontribusi besar bagi toko online TikTok tersebut.

Menurut laporan Populix bertajuk “The Social Commerce Landscape in Indonesia”, TikTok Shop menjadi platform media sosial yang paling sering digunakan untuk berbelanja online di Indonesia. Jumlahnya mencapai 45 persen.

Angka itu mengalahkan penggunaan media sosial lain untuk belanja online, seperti di WhatsApp (21 persen), Facebook Shop (10 persen), dan Instagram Shopping (10 persen).

Bagikan:

Tinggalkan Komentar